You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Jaga Kebersihan Museum, Agung Rela Berangkat Pagi Dari Rumahnya di Cikarang
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Kisah Petugas Kebersihan Museum Fatahillah Bekerja di Tengah Pandemi

Menjalani pekerjaan di tengah pandemi COVID-19 bukan sesuatu yang mudah dilakukan banyak orang.

Walau pun museum tutup, perawatan museum harus tetap kami lakukan

Namun hal itu mau tak mau harus dilakoni Agung Kurniawan (27) dan Murtado (40), para petugas kebersihan Museum Fatahillah, Taman Sari, Jakarta Barat.

Semenjak Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) diterapkan, museum yang bernama resmi Museum Sejarah Jakarta ini praktis tak beroperasi.

Cerita Juru Bahasa Isyarat Bekerja di Tengah Wabah COVID-19

"Walau pun museum tutup, perawatan museum harus tetap kami lakukan," kata Agung kepada Beritajakarta.id, Jumat (1/5).

Selama bekerja, Agung mengaku hanya bertugas membersihkan bagian dalam dan luar museum. Sementara barang-barang koleksi museum hanya boleh dibersihkan tim dari Dinas Kebudayaan DKI.

"Jadi yang bertugas merawat barang koleksi museum bukan orang sembarangan. Itu ada petugas khusus dari dinas," tuturnya.

Pria yang sudah enam tahun bekerja di Museum Fatahillah ini menilai pekerjaannya sebagai petugas kebersihan museum harus dikerjakan dengan hati-hati dan ekstra teliti. Mengingat, gedung maupun benda yang ada di dalam museum ini merupakan barang bersejarah.

"Saat bekerja melakukan bersih-bersih, saya harus ekstra hati-hati agar tidak ada benda di museum ini yang rusak," tuturnya.

Hal senada juga diutarakan Murtado. Ia mengutarakan, selama masa PSBB, petugas kebersihan Museum Fatahillah sepertinya bekerja dengan sistem piket.

"Kita bekerja bergantian. Sehari ada tiga sampai empat petugas yang piket," terangnya.

Ia mengungkapkan, pembersihan areal dalam gedung museum dilakukan seminggu sekali. Sementara bagian halaman luar gedung harus dibersihkan setiap hari.

"Ini kami lakukan untuk menjaga kebersihan gedung dan barang koleksi museum agar tetap bersih dan terawat," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4298 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1842 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1733 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1644 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1619 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik